Scroll untuk baca artikel
BeritaNusantara

Pjs. Bupati Adib Alfikri Tekankan Netralitas dan Pelaksanaan Tugas ASN

18
×

Pjs. Bupati Adib Alfikri Tekankan Netralitas dan Pelaksanaan Tugas ASN

Sebarkan artikel ini

SOLOK SELATAN JAYA POS – Pjs. Bupati Solok Selatan Adib Alfikri menegaskan kembali netralitas ASN selama pelaksanaan Pilkada Serentak 2024. Selain itu, seluruh ASN juga diharapkan bisa melaksanakan seluruh tugas sesuai dengan kewajibannya kendati saat ini daerah tengah dipimpin oleh penjabat sementara.

Hal ini disampaikan Adib saat memimpin Apel Gabungan ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Solok Selatan, sekaligus menjadi hari pertama Pjs. Bupati untuk memimpin apel yang dilaksanakan setiap Senin di Halaman Kantor Bupati Solok Selatan, Senin (30/9/2024).

“Ini mungkin agak berbeda dari tugas sebelumnya. Saya yakin ini sudah bisa dilakukan, salah satu tugas saya sebagai penjabat sementara adalah untuk menjaga netralitas ASN pada pesta demokrasi Pilkada 2024,” kata Adib pagi ini.

Menurutnya, saat ini Calon Bupati/Wakil Bupati dan Calon Gubernur/Wakil Gubernur sudah memulai proses Pilkada ini. Selanjutnya adalah bagaimana seluruh ASN menjaga diri agar tidak terjadi berbagai kesalahpahaman, terutama dalam bermedia sosial namun tetap menggunakan hak pilihnya sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Selanjutnya, Pjs. Bupati menyebutkan tugas lainnya yang harus dilakukannya selama menjabat adalah memastikan seluruh kegiatan penyelenggaraan pemerintah harus tetap berjalan. Seluruh perencana, terutama kegiatan fisik dan keuangan menjadi perhatian.

“Cermati, jangan ada persoalan yang muncul di kemudian hari karena kegiatan tidak terselenggara dengan baik,” imbuhnya.

Terakhir, Adib meminta seluruh ASN untuk tetap semangat dalam bekerja dan memberikan kinerja terbaiknya, siapapun yang menjadi pemimpin daerah.

“Karena kinerja tidak bergantung siapa bupatinya. Tapi kinerja itu yang melaksankan adalah diri sendiri jadi kerjakan dengan sebaik-baiknya,” tandasnya. ( EA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *